Mengenal Lebih Dalam Mengenai Palatte (palet) Photoshop
Palette Window
Jika kita menginguti sebuah Tutorial Photoshop pada Web yang menyajikan beragam Tutorial Photoshop baik untuk pemula maupun yang sudah Pro, kita akan sering sekali membaca bahkan mendengar istilah palet photoshop. dan bahkan tidak sedikit dari anda tidak mengetahui kemana kita harus mencari kotak palet yang di maksud sehingga hal ini lah yang akan mengganggu kelancaran kita dalam suatu proses olah digital. biasa nya kesulitan ini terdapat pada beberapa tutorial yang hanya menampilkan layout gambar, bukan menampilkan langkah demi langkah secara lengkap.
saya sering mendapati hal-hal seperti ini, ketika dalam proses setengah jalan kita mengikuti suatu proses tutorial, kita akan di bingungkan oleh istilah-istilah yang tidak kita ketahui sebelum nya. ini lah salah satu faktor penghambat kita dalam berkreasi di bidang Olah Digital.
Oleh karena itu, dalam artikel saya yang berjudul "Mengenal Lebih Dalam Mengenai Palatte Photoshop" ini, saya akan mengajak anda semua untuk lebih memahami dan mengetahui kira-kira bagian Photoshop yang manakah yang harus kita ketahui demi menghindarkan kita dalam kesulitan yang akan datang.jika pada edisi sebelumnya saya membahas mengenai Menu Bar, Tool Box dan Option Box. maka kali ini sebagai edisi artikel saya seputar masalah Bagian-bagian Photoshop yang terakhir, maka dalam kesempatan ini saya akan mengulas mengenai Palette(palet) pada Photoshop.
Palette Box Phtoshop
Secara umum, Palette ini terdiri dari sekumbulan Kotak petunjuk ataupun perintah yang terdiri dari beberapa jenis dan memiliki nama dan fungsi yang berbeda-beda. dalam palette ini bisa kita kelompokan sesuai dengan fungsi dan jenis Olah digital seperti apa yang akan kita kerjakan.
Adapun letak dari Palette itu sendiri berada di sebelah kanan layout gambar yang sedang kita proses. dalam setiap jenis Photoshop baik itu Photoshop CS hingga CS6 memiliki type dan model Palette yang berbeda. akan tetapi pada umum nya keberadaan palette ini akan selalu ada dalam setiap pertama kali anda mengerjakan Olah Digital.
Keistimewaan dari Paette itu sendiri pun bisa kita ganti atau menukar dengan Jenis Pallete apa saja yang kita ingin kan karna disini sudah tersedia ada begitu banyak Palette yang bisa gunakan di mana hal tersebut bisa kita dapatkan di jendela Window photoshop.
Berikut beberapa Screen Shoot dari jendela Palette dari CS6 milik pribadi saya :
Gambar 1.
Tampilan Lengkap Palette
Gambar 2.
Jendela Layer
Gambar 3.
Jendela Channel
Gambar 4.
Brush History
Gambar 5.
Halaman 3D
Gambar 6.
Daftar Tool
Seperti yang anda lihat pada beberapa gambar yang saya tampilkan di atas,merupakan Palet yang saya isi dengan keperluan saya dalam mengolah gambar, karna saya lebih cenderung mengerjakan Efek 3D, jadi yang saya tampilkan di jendela Palet adalah segala sesuatu yang berhubungan dengan 3D sehingga mempermudah dalam setiap proses yang kita kerjakan.
Yang perlu di ingat juga adalah, segala sesuatu yang ada dalam jendela palet tersebut sifat nya tidak tetap, anda bisa mengganti nya dengan apa pun yang anda inginkan.anda bisa saja menyimpan semua palet ke dalam nya akan tetapi saya rasa anda tidak akan memiliki cukup ruang untuk menampung nya semua. jadi pintar-pintar lah menentukan apa saja yang memang harus kita tempat kan pada jendela Palet sehinga di samping memperindah tampilan dan juga memudahkan anda dalam memilih tool apa saja dan jenis project apa yang akan anda selesaikan.
Sekian ulasan saya mengenai "Mengenal Lebih Dalam Mengenai Palatte (palet) Photoshop" kali ini.semoga bisa menambah wawasan anda dalam dunia Photoshop. nantikan Artikel-artikel DUNIA PHOTOSHOP berikut nya dengan tema dan ulasan yang berbeda yang berhubungan dengan Photoshop. jika ada yang ingin di tanyakan Seputar Photoshop, anda bisa memberikan komentar di bawah.
Terima kasih dan salam Blogger.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar